Monday, February 18, 2008

One Spuit for many advantageous

Dekorasi cake dibawah ini menggunakan satu masam spuit no....hanya dengan merubah baik posisi tangan, tarikan dan penekanan piping bagnya dapat menghasilkan bentuk-bentuk yang manis....'for beginner, mmm not bad'senyumkenyit. Untuk cakenya sendiri adalah sponge cake dengan simple syrup dan selai strawberry sebagai isian serta cokelat ganache sebagai topping.

Bahan cake :
6 butir telur
150 gr gula pasir
1/2 sdm cake emulsifier
125 gr tepung terigu
25 gr coklat bubuk
1/4 sdt vanilli
75 gr mentega (lelehkan)

Simple syrup :
100 gr gula pasir
100 ml air
5 sdm rhum ( saya tidak pakai )

Filling :
selai strawberry.

Topping :
250 gr whipcream (saya menggunakan yang berbentuk bubuk)
250 ml air matang.
350 gr Dark cooking chocolate.


Cara :

1. Campur tepung terigu dan coklet bubuk , aduk rata, sisihkan.
2. Kocok telur, gula pasir, emulsifier hingga mengembang dan kental.
3. Masukkan campuran tepung terigu dan coklat sambil diayak, aduk hingga tercapur rata.
4. Tuang adonan dalam loyang yang telah diolesi mentega dan dalasi kertas roti.
5. Oven adonan selama lebih kurang 30 menit dengan suhu +/- 180 oC.
6. Setelah matang, potong cake menjadi 3 lembar lalu basahi permukaan cake dengan simple syrup, kemudian olesi juga dengan selai strawberry.

Ganache :
Campur whipcream bubuk dengan air matang, aduk rata panaskan diatas api ( jangan sampai mendidih) angkat. Masukkan potongan DCC aduk kedalam whipcream aduk sampai cokelat menjadi lumer, biarkan sampai dingin lalu dinginkan kedalam lemari es. Apabila ingin menggunakan kocok terlebih dahulu dengan mixer sampai mengembang.

Catatan :
Hindari dari jangkauan anak - anak karena mereka tidak segan-segan untuk mencoleknyatakbole.


No comments:

Post a Comment